Rafael dan teman2 dari group Jewells mengadakan Recital Piano pada tanggal 6 Juni 2009 bertempat di Coffee Shop Family Tembagapura. Kali ini Recital Piano diikuti oleh 28 peserta dan Rafael menjadi peserta no. 9 dengan membawakan lagu The Can can.
Abang Fael dapat memainkan lagu tersebut dengan sempurna, tidak ada kesalahan sedikitpun, sehingga mendapat sambutan meriah dari para penonton yang mayoritas para orang tua dan keluarga dari para peserta. Kami sekeluarga juga hadir untuk memberikan semangat dan menyaksikan Abang Fael bermain piano. Kami menonton acara sambil menyantap beberapa menu yang disediakan antara lain: siomay, kentang goreng, ayam goreng dan ikan baramundi.
Pada akhir acara, seluruh peserta dan Mrs. Que selaku pengajar tidak lupa menyempatkan berphoto bersama.
Ok...sampai jumpa di recital piano berikutnya.